Resep es kacang merah - Minuman segar seperti es tentu akan menjadi menu minuman siang yang sangat nikmat untuk disantap setiap hari, apa lagi disiang hari dengan cuaca yang sangat panas, tentu minum es yang segar akan menjadi pilihan yang bagus. Setelah sukses kita membahas tentang resep puding kacang hijau, kali ini aneka masakan nusantara akan mencoba membahas tentang resep es kacang merah atau cara membuat es kacang merah, yang tentu cara membuatnya juga tidak terlalu sulit.
Baiklah sekarang mari kita langsung saja mulai bagai mana cara membuat es kacang merah, adapun bahan-bahan dan cara mengolahnya adalah sebagai berikut :
Bahan :
200 gram kacang merah, rendam selama kurang lebih 3 jam, angkat dan tiriskan
1000 mil air
150 gram gula batu (jika suka manis dapat ditambahkan sesuai selera)
¼ sdt garam
2 lembar daun pandan, robek-robek
Es batu, serut secukupnya.
Kuah santan :
150 mil santan kental
1 lembar daun pandan, ikat simpul
½ sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Cara membuat es kacang merah :
Rebus air, kacang merah, gula batu, garam dan daun pandan sampai mendidih. Kecilkan api kompor, masak terus hingga kacang merah matang dan lunak. Angkat
Kuah santan : Rebus santan bersama daun pandan sampai mendidih. Lalu kentalkan dengan tepung maizene yang sudah diberi sedikit air.
Sebelum dihidangkan, masukkan kacang merah dalam mangkuk/gelas, lalu masukkan es batu/es serut siram diatasnya dengan kuah santan.
Es kacang merah siap untuk dinikmati.
Demikianlah pembahasan kita kali ini tentang resep es kacang merah yang tentunya sangat enak, bagai mana? anda penasaran ingin mencoba membuatnya sendiri?, selamat mencoba.